Pelantikan HMPS Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Uniska MAB Tahun 2019
Selasa, 15 Januari 2019, bertempat di Gedung C Lantai Dasar Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari, dilaksanakan pelantikan pengurus Organisasi Mahasiswa (Ormawa) Fakultas Studi Islam Uniska MAB. Kepengurusan Ormawa tahun 2019 dilantik langsung oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Bapak H.Abdul Hafiz, M.Pd.I. Sejumlah 23 mahasiswa dilantik menjadi pengurus BEM FSI.
Pada kegiatan ini dilantik pula kepengurusuan Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) dari 3 prodi yang terdapat di Fakultas Studi Islam, yaitu prodi Hukum Ekonomi Syariah, Ekonomi Syariah, dan Pendidikan Guru MI.
Berikut adalah daftar Ketua BEM dan HMPS Fakultas Studi Islam:
- Ketua BEM FSI : Qamaruzzaman
- Ketua HMPS HES : Munawwarah
- Ketua HMPS EKSYA : Muhammad Yunus
- Ketua HMPS PGMI : Khalifah